Teknologi Suzuki Hybrid Jadi Jurus untuk Mengurangi Emisi Gas Karbon

0
Teknologi Suzuki Hybrid jadi andalan untuk mengurangi emisi gas karbon
Teknologi Suzuki Hybrid jadi andalan untuk mengurangi emisi gas karbon

ROCKOMOTIF, Bogor – Dalam mengisi diskusi perayaan hari jadi Forum Wartawan Otomotif (Forwot) ke-20 di Bogor, Jawa Barat, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), menjelaskan terkait teknologi Suzuki Hybrid yang bisa menjadi untuk menekan emisi gas karbon.

Salah satu strategi yang telah dilancarkan adalah dengan menghadirkan kendaraan yang lebih ramah lingkungan, melalui kehadiran teknolgi Smart Hybrid Vehicle by Suzuki (SHVS) yang telah disematkan di lini produk unggulannya, seperti All New Ertiga Hybrid, Grand Vitara, dan New XL7 Hybrid.

Kedua model unggulan yang telah mendapatkan hati di para konsumen otomotif ini hadir dengan mengawinkan mesin konvensional bersama Integrated Starter Generation (ISG) dan Lithium-ion Battery.

Teknologi Suzuki Hybrid jadi andalan untuk mengurangi emisi gas karbon
Harold Donnel (kiri) 4W Marketing Director PT SIS dalam mengisi diskusi HUT Forwot ke-20

“Dengan mempertimbangkan ketersediaan infrastruktur dan kemampuan pasar secara umum, Suzuki berinisiatif untuk mengurangi penggunaan bahan bakar serta meminimalisir emisi gas buang yang dihasilkan kendaraan melalui teknologi hybrid. Selama dua tahun terakhir, kami telah menyematkan teknologi SHVS pada beberapa kendaraan seperti All New Ertiga Hybrid, Grand Vitara, dan New XL7 Hybrid sebagai langkah awal Suzuki,” ungkap Harold Donnel, 4W Marketing Director PT SIS, dalam diskusi Forwot yang berlangsung Sabtu (2/12/2023).

Berdasarkan pengujian yang dilakukan secara internal, dengan hadirnya teknologi SHVS yang disematkan pada lini kendaraan mereka, terbukti mampu mereduksi emisi gas buang sampai 15 persen jika dibandingkan dengan model non-hybrid. Teknologi ini bekerja lewat dukungan dari dua komponen yaitu ISG dan Lithium-ion Battery yang melengkapi keberadaan mesin pembakaran internal.

Strategi dalam menawarkan kendaraan yang lebih ramah lingkunan ini pun disambut baik oleh masyarakat. Dari data yang dirilis, PT SIS mencatat penjualan mobil hybrid mengalami peningkatan mencapai 46 persen dibandingkan dengan keseluruhan penjualan passenger car model Suzuki di bulan Oktoer 2023.

“Kami berharap masyarakat pun dapat mendukung dengan lebih bijak dalam memilih kendaraan. Melalui berbagai jenis kendaraan hybrid yang Suzuki tawarkan, kami berharap dapat membawa dampak yang positif untuk keberlanjutan pelestarian lingkungan,” tutup Harold. (*)

LEAVE A REPLY