Review Suzuki Burgman 125, Irit dan Nyaman Banget!

0
Review Suzuki Burgman 125
Tampilannya modern dengan desain yang mengedepankan esensi elegan

ROCKOMOTIF, Jakarta – Setelah mengaspal di Indonesia pada Oktober 2023, tim ROCKOMOTIF akhirnya berkesempatan untuk melakukan review Suzuki Burgman 125 EX selama kurang lebih satu pekan.

Di awal pertemuan, saya sempat pesimis dengan skutik yang dibanderol dengan harga Rp26,2 jutaan ini. Tapi rupanya, feeling saya salah besar setelah mengencani skuter matik tersebut. Salah satu yang begitu mencuri perhatian dan membuat saya terpesona adalah tingkat kenyamanan.

Review Suzuki Burgman 125
Desain belakang mengusung tampilan elegan sama seperti bagian depannya

Selama review Suzuki Burgman 125 ini, saya merasa seperti mengendarai motor yang premium lantaran bantingan suspensi bagian belakang begitu memberikan kenyamanan. Tidak sebatas itu saja, pada suspensi depannya juga mampu memberikan pengalaman berkendara yang berbeda dari skutik lainnya.

Mengintip spesifikasi yang ditawarkan, model ini hadir dengan jantung mekanis berkubikasi 125 cc. Memang jika dibandingkan dengan para pesaingnya, mesin ini head to head dengan Lexi 125 milik pabrikan dengan logo garpu tala. Akan tetapi, bila dikomparasi terdapat perbedaan yang begitu signifikan antara keduanya, di mana produk dari PT SIS ini jauh lebih nyaman.

Review Suzuki Burgman 125
Suspensi belakang memberikan kenyamanan berlebih untuk pengendara dan penumpang

Kenyamanan yang dirasakan selama review Suzuki Burgman 125 ini juga ditopang dengan jok yang lebar sehingga posisi duduk menjadi lebih sempurna. Begitupun dengan posisi riding, model ini memberikan tingkar ergonomis karena jarak setang ke tempat duduk sudah sangat ideal dan tidak membuat rasa pegal selama perjalanan.

Adapun kemudahan lainnya yang menjadi poin keunggulan dari model tersebut adalah ruang penyimpanan yang sangat akomodatif. Artinya, tidak hanya menghadirkan ruang bagasi yang luas, namun di bagian depan juga terdapat dua kantung penyimpanan ditambah adanya port USB Type A yang bisa dimanfaatkan untuk mengisi daya selama perjalanan.

Review Suzuki Burgman 125
Terdapat port USB Type A untuk mengisi ulang gawai

Kemudian ketika menyinggung soal performanya, pada review Suzuki Burgman 125 ini memang tidak memberikan jambakan dari tenaga mesin yang begitu besar. Hal ini dikarenakan kapasitas mesinnya yang kecil, sehingga performanya bukan menjadi keunggulan yang ditawarkan. Namun ketika berada di atas 60 kpj, mesin tersebut bisa diandalkan dan mampu memberikan performa yang berbeda.

Poin plus lainnya yang sangat menyenangkan adalah kemampuannya untuk diajak menari di atas jalan. Kondisi macet bisa diantisipasi dengan meliuk-meliuk tanpa harus tersandera dengan dimensi yang cukup gambot. Meski skutik ini terlihat gemuk, namun bobotnya masih sangat ringan ketika diajak bermanuver dan sangat cekatan.

Review Suzuki Burgman 125
Konsumsi BBM mampu mencapai 55,1 kilometer per liter

Oiya, selama kami melakukan review Suzuki Burgman 125 ini, hal yang paling menyenangkan adalah efisiensi bahan bakar. Indikator yang ada di depan, pada saat perjalanan dari Sirkuit Sentul menuju Kebon Jeruk Jakarta Barat, konsumsi bahan bakarnya mampu mencapai 55,1 kilometer per liter. Ini menjadi hal yang sangat berkesan dan membuktikan bahwa skutik tersebut beneran nyaman dan irit banget! (*)

LEAVE A REPLY