New MG HS Resmi Diluncurkan, 3 Keunggulan Ini Jadi Daya Pikatnya

0
New MG HS resmi mengaspal di Indonesia
New MG HS resmi mengaspal di Indonesia
SuzukiGIIAS

ROCKOMOTIF, Jakarta – Segmen SUV yang semakin besar di Tanah Air, turut membuat Morris Garage Motor Indonesia menghadirkan model terbaru mereka New MG HS untuk konsumen di seluruh Indonesia.

Melalui kehadiran SUV terbaru ini, pabrikan turut memberikan 3 keunggulan yang dirasa bisa dapat dinikmati oleh para konsumen secara langsung saat mengendarai model baru tersebut.

“Mengawali tahun 2023, kami kembali hadir dengan SUV unggulan terbaru, dengan tampilan yang sepenuhnya baru, mulai dari eksterior, interior, performa mesin, hingga kecanggihan dan konektivitas mumpuni yang melekat pada SUV New MG HS ini,” ungkap Arief Syarifudin, Marketing and PR Director MG Motor Indonesia.

Bicara perihal keunggulan yang ditawarkan melalui model ini, ada tiga poin yang menjadi fokus pabrikan dalam memberikan kesenangan berkendara untuk konsumen. Adapun beberapa keunggulan tersebut di antaranya adalah performance, design dan technology sehingga para konsumen dapat dengan nyaman dan percaya diri saat mengendarai SUV terbaru ini.

New MG HS resmi mengaspal di Indonesia
SUV terbaru ini dibekali 3 keunggulan yang bisa dinikmati konsumen

Perihal performa New MG HS, model ini dipersenjatai dengan mesin DOHC empat silinder segaris 16 katup Turbo TGI berkubikasi 1.5 liter yang mampu menyemburkan tenaga 162 PS. Mesin tersebut juga dikawinkan dengan transmisi tujuh percepatan twin clutch sportronic dan lima driving mode yang terdiri dari eco, normal, sport, super sport dan custom.

Menyoal desainnya sendiri, disebutkan dalam keterangan resmi bahwa bahasa desain dari model ini memperlihatkan garis desain classical british khas di mana terdapat digital flaming grille serta rotating tomahawk alloy wheels dengan red caliper yang memperkuat citra sporty. Sementara untuk tampilan lainnya, model ini pun dibekali full LED projector headlight dengan membawa teknologi terkini intelligent high-beam control.

New MG HS juga telah dilengkapi dengan fitur teknologi terdepan di mana model ini menghadirkan i-SMART yang merupakan teknologi khas mereka di mana dapat menghubungkan antara pengendara dengan mobil. Melalui koneksi tersebut, mobil dapat memberikan informasi berupa kondisi cuaca secara real time serta memberikan informasi terkait tempat-tempat yang menarik untuk dikunjungi dan menyimpannya di layar infotainment system.

Selain itu, kehadiran mobil baru ini juga turut dilengkapi dengan sistem keselamatan mumpuni di mana pengemudi dapat bantuan melalui kehadiran Forward Collision Warning (FCW), Intelligent High-beam Control (IHC), Lane Change Assist (LCA), Blind Spot Detection (BSD), Adaptive Cruise Control (ACC), Rear Cross Traffic Alert (RCTA), serta beberapa sistem kontrol lajur, pengereman darurat, dan menikung pada kecepatan tinggi.

Tak ketinggalan, sistem keamanan airbag 6 titik (masing-masing 2 di depan, samping, dan tirai jendela). Standar keamanan New MG HS memang tidak main-main, bahkan sudah diakui secara global dan mendapatkan Double 5 Star Safety Rating dari ANCAP dan Euro NCAP.

SuzukiGIIAS

LEAVE A REPLY