Toyota Gazoo Racing Indonesia Tampil Impresif di Kejurnas Slalom Yogyakarta 2023

0
Kejurnas Slalom Yogyakarta 2023 didominasi TGRI
Toyota Agya GR Sport jadi andalan TGRI di ajang kompetisi (Foto : Adrenal Rio)

ROCKOMOTIF, Jakarta – Kejurnas Slalom Yogyakarta 2023 yang berlangsung akhir pekan kemarin (11/3/2023), ditutup dengan hasil impresif oleh Toyota Gazoo Racing Indonesia.

Tim yang menaungi tiga peslalom andal yakni Anjasara Wahyu, Adrianza Yunial dan Herdiko Setyaputra, berhasil mengumpulkan banyak trofi kemenangan yang diraih dari kelas-kelas bergengsi.

Bicara hasil yang diraih dalam rangkaian Kejurnas Slalom Yogyakarta 2023, Toyota Gazoo Racing Indonesia resmi mengunci gelar juara pertama pada Kelas F (modifikasi) lewat ketangkasan tangan Anjasara Wahyu. Di kelas tersebut, suami dari Felicia Ivana ini berhasil menjadi yang tercepat dengan torehan waktu 46.539 detik.

Sementara rekan satu timnya, Adrianza Yunial, terpaut tipis dengan menorehkan waktu tercepatnya 46,587 detik. Hasil tersebut turut membuat Anton Jimmi Suwandy, Marketing Director PT Toyota-Astra Motor bangga atas perolehan tersebut.

Kemenangan Anjasara Wahyu di seri perdana Kejurnas Slalom Yogyakarta 2023 (Foto : Adrenal Rio)
Kemenangan Anjasara Wahyu di seri perdana (Foto : Adrenal Rio)

Menurutnya, hasil Kejurnas Slalom Yogyakarta 2023 membuktikan bahwa improvement yang dilakukan terhadap Toyota Agya GR Sport masih terus berlanjut dan mampu memberikan performa yang sangat baik dan bisa diandalkan di atas lintasan balap.

“Selamat atas keberhasilan tim TOYOTA GAZOO Racing Indonesia (TGRI) dalam meraih lima podium pertama sekaligus pada seri pembuka MLDSPOT Autokhana Kejurnas Slalom 2023. Kami bersyukur bahwa continuous improvement pada performa Agya GR Sport dalam masa jeda musim lomba yang hanya dua bulan mampu membawa semua pembalap andalan TGRI bersaing dan mencatatkan waktu tercepat,” ujar Anton Jimmi Suwandi, dalam keterangan resminya.

Toyota Agya GR Sport jadi andalan TGRI di ajang kompetisi (Foto : Adrenal Rio)
Toyota Agya GR Sport jadi andalan TGRI di ajang kompetisi (Foto : Adrenal Rio)

Sementara itu, kedigdayaan Toyota Gazoo Racing Indonesia pada ajang Kejurnas Slalom Yogyakarta 2023 tidak hanya pada Kelas F semata, namun untuk Kelas A3 peslalom terbaik dari tim pabrikan tersebut juga berhasil mendominasi.

Adrianza Yunial sukses bertengger di podium tertinggi dan diikuti oleh Anjasara Wahyu di posisi kedua. Bicara hasil yang ditorehkan Toyota Gazoo Racing Indonesia pada seri perdana ini juga terbilang maksimal.

Hasil balap Toyota Gazoo Racing Indonesia :

Anjasara wahyu

  • Juara 1 kelas F
  • Juara 5 Kelas A
  • Juara 1 Kelas tandem
  • Juara 2 kelas A3

Adrianza Yunial

  • Juara 2 Kelas F
  • Juara Kelas A
  • Juara 1 Kelas tandem
  • Juara 1 kelas A3

Herdiko Setyaputra

  • Juara 4 Kelas F
  • Juara 7 Kelas A

Di samping itu, untuk perolehan juara lainnya pada Kejurnas Slalom Yogyakarta 2023 Toyota Gazoo Racing Indonesia juga sukses tampil memimpin Kejuaraan Tim A, Tim F dan Tandem.

LEAVE A REPLY