Review Suzuki Jimny 5-Door Saat Diajak Melahap Jalur Off-Road

0
review suzuki jimny 5-door
SuzukiGIIAS

ROCKOMOTIF, Sentul – SUV yang satu ini baru saja diluncurkan di ajang IIMS 2024 bulan Februari kemarin, namun sensasi mengenai harga Suzuki Jimny 5-door ini sungguh luar biasa. Tapi bagaimana dengan sensasi berkendara mobil petualang yang diimpor utuh dari India ini? Kami mencobanya di jalur off-road untuk menguji kemampuan dan kenyamanan dari SUV legendaris Suzuki ini di Desa Pelangi, Sentul, Jawa Barat.

Saat pengujian ini, setiap mobil ditemani oleh instruktur dari Indonesia Off-road Federation (IOF) yang ahli dalam medan off-road untuk mengenalkan medan yang akan dilalui beserta rintangan dan fitur apa yang tersedia di Jimny 5-door ini untuk membantu pengemudi.

Saat menjadi penumpang di kursi baris kedua, hal pertama yang dirasakan adalah Jimny 5-door ini terasa nyaman meski sedang melibas jalan tanah yang bergelombang.

Suzuki jimny 5-door

Suspensi SUV 4×4 baru ini sepertinya memang dirancang cukup empuk di bagian belakang demi kenyamanan penumpang belakang. Saat kondisi mobil melaju dengan kecepatan rendah di jalur off-road ringan peredaman kabin belakang masih terasa nyaman.

Baca juga: Di IIMS 2024, SPK Jimny 5 Pintu Topang Keberhasilan Suzuki di IIMS 2024

Kondisi setingan suspensi ini memang dirancang sedikit berbeda dengan JImny 3-door karena adanya perbedaan jarak sumbu roda dengan JImny 5-door. Suzuki Jimny 5 pintu memiliki dimensi panjang 3.985 mm dengan jarak sumbu roda 2.590 mm. Meski lebih panjang namun saat diuji di jalur off-road ringan dengan setingan standar pabrik memang terbukti cukup menyenangkan dan nyaman.

Suzuki jimny 5-door

Fitur off-road lengkap

Begitu tiba giliran untuk berada di belakang kemudi, ada beberapa fitur yang terasa berguna untuk sebuah mobil petualang. Seperti fitur Hill Hold Assist, yang berfungsi menahan mobil saat berada di tanjakan selama kurang lebih 2 detik tanpa menginjak rem.

Kemudian tentunya adalah fitur penggerak 4 roda yang dimiliki oleh Jimny terbaru ini, yaitu AllGrip Pro (4×4) dengan mode 2H, 4H dan 4L. Untuk berpindah dari mode 2H ke $H bisa dilakukan sembari mobil berjalan di kecepatan 50-80 km/jam.

suzuki jimny 5-door

Namun untuk menggunakan mode 4L, perpindahan tuas harus dalam keadaan berhenti dan posisi gigi berada di N. Butuh sedikit tenaga untuk memindahkan tuas dari 4H ke 4L karena harus sedikit ditekan untuk alasan keamanan berkendara.

Kemudian ada fitur Hill Descent Control juga diuji saat kondisi jalan menurun. Fitur ini sangat membantu pengemudi melajukan mobilnya tanpa menginjak gas dan rem karena piranti rem akan bekerja secara otomatis ketika mendeteksi kondisi jalan menurun. Fitur tersebut dapat menahan akselerasi mobil sehingga bisa berjalan perlahan saat kondisi turunan.

Baca juga: 3 Keunggulan Jimny 5-door untuk Konsumen

Tak hanya itu, Jimny 5 Pintu juga dilengkapi Brake LSD yang membantu pengemudi ketika salah satu rodanya mengalami selip. Fitur ini sangat berguna ketika melahap medan off-road terutama saat berada di jalan berlumpur yang licin. Fitur ini akan mengubah sistem distribusi daya rem dan torsi secara pintar kepada setiap roda Jimny 5-door sesuai kebutuhan untuk mencegah terjadi slip.

Mesin cukup responsif

Mesin yang digunakan sama dengan Ertiga dan Suzuki Jimny 3-door, yakni 4 silinder berkode K15B dengan Idle Start Stop dengan kapasitas mesin 1.462 cc dan rasio kompresi 10:1. Mesin ini mampu mengeluarkan tenaga mencapai 104,8 PS pada 6.000 rpm dan torsi 134,2 Nm pada 4.000 rpm.

Suzuki jimny 5-door

Untuk melahap medan off-road ringan dengan spesifikasi standar, kapasitas mesin sudah dirasa cukup tanpa ada kendala. Mesin 1.5 liter pada Jimny 5-door ini mampu melibas medan off-road ringan dengan baik, cukup untuk Anda yang suka bermain tanah sesekali.

Baca juga: Jimny Adventure Experience Pikat Ratusan Pengunjung IIMS 2024

Perlu diketahui jika pengujian di medan off-road ini dilakukan dengan setelan pabrik, tanpa ada penggantian ban juga alias semua masih standar untuk medan jalan raya khas sebuah SUV.

Untuk harga, Suzuki Indomobil Sales (SIS) menjual SUV legendaris ini dengan rentang harga di Rp 465 juta untuk transmisi manual. Sementara tipe tertinggi yaitu AT Dual Tone dibanderol dengan harga Rp 478,6 juta. Ini adalah harga resmi yang dikeluarkan oleh Suzuki, namun inden Jimny 5-door ini sudah mencapai 1 tahun lamanya.

SuzukiGIIAS

LEAVE A REPLY