Dipinang Kembali Toyota Team Indonesia, Alinka Hardianti Buktikan Konsistensinya

0
Alinka Hardianti sukses berikan kemenangan untuk Toyota Team Indonesia
Alinka Hardianti sukses berikan kemenangan untuk Toyota Team Indonesia

ROCKOMOTIF, Jakarta – Pembalap wanita Alinka Hardianti akhirnya kembali balapan lagi bersama Toyota Team Indonesia pada musim 2021. Dalam comeback-nya tersebut, Alinka, membawa misi baru untuk dunia balap, khususnya untuk ajang slalom.

Kembalinya Alinka Hardianti ini mengisi satu kursi kosong peslalom di kubu tersebut pasca Sabrina Sameh, tidak lagi dikontrak oleh Toyota Team Indonesia selepas 2019.

“Ya senang, bisa kembali lagi ke Toyota Team Indonesia buat balap slalom,” buka Alinka saat wawancaranya.

Kabar mengenai Alinka yang akan berlabuh lagi di tim pabrikan Toyota memang sudah tercium sejak beberapa waktu lalu. Namun, baik dari Alinka dan Toyota Team Indonesia belum memberikan konfirmasi resmi atas kabar tersebut.

Ketika dikonfirmasi, Alinka menjelaskan kembalinya ia ke tim yang dipimpin oleh Dimitri Fitra bukan hanya semata-mata untuk mengejar prestasi bagi diri sendiri. Tetapi, ada goals besar di balik itu.

“Ya kembalinya saya ke TTI, bukan cuma mau membawa kemenangan untuk saya dan Toyota Team Indonesia saja. Tetapi, saya juga ingin semua pembalap wanita bisa merasakan kemenangan itu. Saya juga ingin memberikan semangat kepada para pembalap wanita, slalom khususnya untuk bisa lebih bersemangat dalam tampil lebih baik lagi. Karena, saya juga ingin ada regenerasi untuk pembalap wanita di balapan ini,” jelas Alinka.

Alinka Hardianti sukses berikan kemenangan untuk Toyota Team Indonesia
Alinka Hardianti sukses berikan kemenangan untuk Toyota Team Indonesia

Pada akhir 2018 lalu, Alinka Hardianti, sukses meraih gelar Juara Nasional Slalom Wanita bersama Toyota Team Indonesia. Keberhasilan tersebut merupakan penantian yang panjang lantaran gelar prestisius tersebut baru dilaksanakan oleh Ikatan Motor Indonesia pada tahun yang sama.

Hasil manis pun langsung diraih oleh pembalap yang kini sudah dipersunting oleh Andi Baihaki, offroader asal Kalimantan. Pada putaran pertama tersebut, Alinka Hardianti, sukses menjadi yang tercepat pada kelas wanita Kejurnas Auto Gymkhana 2021.

Torehannya tersebut semakin menggembirakan karena ia juga masuk dalam deretan pembalap tercepat di kelas F (modifikasi) yang didominasi oleh kaum Adam.

“Kemenangan serta podium pertama di Kelas Wanita dan Podium ketujuh di Kejuaraan F umum, saya dedikasikan untuk Almarhum Pak Memet, dan saya benar-benar merasa ada sesuatu yang berbeda ketika balapan dimulai sejak Sabtu (30/10/2021) pagi,” tandas Alinka Hardianti.

LEAVE A REPLY