Mudik Naik Mobil Di Atas 10 Tahun, Wajib Perhatikan Komponen Ini

0
periksa komponen

ROCKOMOTIF, Jakarta – Persiapan mudik naik mobil sendiri memang harus dilakukan dengan sangat ekstra. Bukan hanya stamina pengemudi, tetapi juga durabiliti kendaraan yang diukur lewat kesiapan yang dilakukan.

Setelah mengecek komponen penting seperti mesin, kelistrikan, penerangan, dan kaki-kaki. Tidak ada salahnya juga Anda melakukan pengecekan terhadap komponen bearing yang tersebar di bagian-bagian mobil.

Apalagi kalau kendaraan yang Anda gunakan mudik, bukan tergolong kendaraan baru alias sudah berusia di atas 10 tahun atau lebih. Tidak ada salahnya untuk melakukan pengecekan terhadap komponen bearing.

Tips ini dianjurkan oleh Hadi Taruna, alias Hatar pemilik workshop Engine Block Autoworks di bilangan Bintaro, Tangerang.

“Sekarang ini kan trennya mudik lewat tol, karena semua sudah terkoneksi via tol. Dengan jalan tol tersebut, kebanyakan pengemudi melakukan kecepatan tinggi, sehingga komponen yang begerak harus makin diperhatikan. Kalau oli mesin itu pasti, tidak boleh dilupakan, tapi ada komponen lain yang juga harus diperhatikan,” buka Hatar dalam wawancaranya.

Baca juga: Simak 5 Hal Ini Agar Mudik Aman dan Nyaman

Bearing yang dimaksud oleh Hatar antara lain adalah bearing belt, roller belt, serta bearing konpressor AC. “Bearing yang ada di mobil juga harus dicek, jangan sampai macet atau rusak ketika dipakai mudik. Bearing kan ada beberapa, seperti bearing belt, roller belt harus prima, kalau kondisinya jelek bikin macet. Dan bearing kompressor, jangan sampai kelewat untum dicek. Karena kompresspr AC sepanjang mudik juga penting,” tambahnya.

Dengan menempuh jarak yang jauh, pekerjaan yang dibebankan kepada bearing pun semakin ekstra. Sehingga, lebih baik sebelum melakukan perjalanan mudik, komponen tersebut sebisa mungkin diganti. Tentunya, demi kenyaman berkendara juga.

“Untuk kondisi mesin ekstra seperti mudik, kita juga perhatikan bearing dan belt dipastikan dalam kondisi prima. Apalagi kalau orangnya berkendara dengan buru-buru, engine hoursnya makin naik lagi, biasanya mereka gak pake istirahat, dengan begitu kinerja bearing serta komponen lainnya semakin ekstra,” imbuhnya lagi.

Meski demikian, Hatar juga menyarankan untuk membawa komponen tersebut sebagai cadangan. Untuk jaga-jaga ketika saat perjalanan mudik ada yang rusak.

Baca juga: Mudik Naik Mobil, Wajib Periksa Hal Ini Terlebih Dulu!

Hal lainnya yang juga menjadi fokus dari mekanik balap tersebut adalah karet ban. Meskipun ban tersebut masih memiliki tingkat ketebalan yang cukup, namun harus dilihat juga dari tahun produksinya. Karena biasanya ban dengan produksi yang sudah lama, akan menjadi keras alias getas.

“Ban meskipun jarang dipakai, tapi kan ada umur produksinya. Kalau usianya sudah lebih dari 2 sampai 3 tahun, karetnya dikhawatirkan akan getas. Jika sudah begini berbahaya saat beradu dengan jalan tol yang berbahan beton,” pungkasnya.

Nah, sebelum mudik, yuk cek lagi kesiapan dan kesehatan mobil Anda. Jangan sampai ada masalah sewaktu mudik. Dan yang paling penting adalah kesiapan fisik untuk menerjang kondisi macet yang panjang sewaktu mudik.

LEAVE A REPLY